KETUA DAN SEKRETARIS PA KASONGAN IKUTI PEMBINAAN KPTA PALANGKA RAYA
Kasongan | www.pa-kasongan.go.id
Kamis, 17 Februari 2022 | Ketua Pengadilan Agama Kasongan Bapak Norhadi, SHI., MH dan Sekretaris Pengadilan Agama Kasongan Ibu Rahmayani, SHI hadiri acara Pelantikan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palangkaraya dan empat Ketua Pengadilan Agama se Wilayah Hukum PTA Palangkaraya pada hari Kamis tanggal 17 Februari 2022 bertempat di Pengadilan Tinggi Agama Palangkaraya. Acara dimulai pukul 09.00 WIB. Kegiatan ini dihadiri juga oleh Ketua, Panitera dan Sekretaris se wilayah hukum PTA Palangkaraya.
Diakhir acara pelantikan dilakukan Pembinaan oleh Bapak sudirman selaku Ketua PTA Palangkaraya kepada seluruh undangan yang hadir. Dalam pembinaannya beliau menyampaikan beberapa hal, pertama beliau mengucapkan Alhamdulilah bisa melaksanalan pelantikan 1 wakil Ketua PTA dan 4 Ketua Pengadilan Agama se wilayah PTA Palangkaraya dengan tetap menerapkan prokol kesehatan secara ketat, mengingat Covid -19 varian omicron yang semakin meningkat ditengah kita.
"Bapak ibu sekalian kepada para Ketua PA yg baru dilantik berharap supaya saudara saudara memahami bahwa hakekat jabatan sesungguhnya adalah amanah dan tanggungjawab bukan kekuasaan apalagi kesewenang-wenangan. Kiranya dapat hadir sebagai pemimpin yg amanah kepada masyarakat dan Allah SWT.
Ditengah pandemi ini kita dituntut untuk melaksanakan kebijakan-kebijakan yang dibuat Mahkamah Agung untuk mewujudkan satuan kerja yang bebas korupsi dalam rangka mewujudkan wilayah bebas korupsi (WBK dan WBBM),sebagai tanggungjawab seorang Ketua atau pimpinan Pengadilan.
Kita dituntut cepat, tepat dan biaya ringan, serta menciptakan inovasi inovasi guna membangun sinergi dalam semua unsur untuk memenuhi tuntutan publik dalam pelayanan yang berkwalitas.
Saudara Saudaray yang terpilih untuk ditempa sebagai pimpinan pengadilan dituntut perjuangan saudara untuk menjadikan pengadilan lebih maju lagi karena sudah ditempa melalui waktu dan pengalaman. Sebagai menejer di pengadilan saya berpesan kepada saudara bahwa ini tanggungjawab yang sangat besar dipundak kalian .
Harapan saya bahwa semua pimpinan terus belajar mengikuti perkembangan jaman dengan mengikuti aturan aturan yang berlaku.
Akhirnya saya berharap kepada WKPTA dan KPA yang hadir pada hari ini agar dilaksanakan dengan sebaik-baiknya dan menjalankan tugas dengan tanggungjawab.
Akhirnya kegiatan pembinaan berakhir pada pukul 10.00 WIB. (Rahma/Tim Red)