Untitled 2

on . Hits: 678

PERSIAPAN LAPORAN SAKIP DAN LAPORAN TAHUNAN 2021, PA KASONGAN ADAKAN RAPAT PEMBAHASAN

SAKIP

Kasongan | www.pa-kasongan.go.id

Senin, 27 Desember 2021 | Bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Agama Kasongan telah dilaksanakan kegiatan rapat akhir Penyusunan Laporan Akhir Tahun dan Laporan SAKIP Pengadilan Agama Kasongan. Rapat tersebut dipimpin oleh Ketua Pengadilan Agama Kasongan Bapak Norhadi, S.H.I., M.H., didampingi Wakil Ketua Bapak H. Rofik Samsul Hidayat, S.H., Panitera Bapak H. Muhamad Aini, S.Ag., Sekretaris Rahmayani, S.H.I. dan dihadiri oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Kasongan. Acara rapat dimulai pukul 13.00 WIB dengan agenda pertama pembahasan laporan SAKIP dimulai dengan pembahasan Laporan LKjIP Tahun 2021 dilanjutkan dengan pembahasan laporan Akhir Tahun 2021.

sakip2

Adapun rapat persiapan terakhir pembuatan laporan SAKIP dan Laporan Tahunan ini mengacu dengan Surat Sekretaris Mahkamah Agung RI dengan  Nomor: 3111/SEK/OT 01.1/12/2021 perihal Penyusunan Laporan Pelaksanaan Kegiatan dan Surat Nomor: 3112/SEK/OT 01.1/12/2021 perihal penyampaian Dokumen SAKIP yang menegaskan bahwa setiap Eselon I di lingkungan Mahkamah Agung, Pengadilan Tingkat Banding dan Tingkat Pertama pada empat lingkungan peradilan untuk menyusun dokumen, sebagai berikut : Dokumen Reviu Indikator Kinerja Utama (IKU), Dokumen Reviu Rencana Strategis Tahun 2020-2024, Dokumen Rencana Kinerja Tahunan (RKT) Tahun 2021, 2022 dan 2023, Dokumen Perjanjian Kinerja (PK) Tahun 2021 dan 2022, Rencana Aksi Kinerja Tahun 2022, dan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) Tahun 2021. Rapat tersebut berjalan dengan tertib dan lancar serta dengan secara santai. (Timred/MK)

 

Add comment

Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Kasongan

foto pa kasongan

Jl. Ahmad Yani (Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Katingan), Kasongan Lama, Katingan Hilir, Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah (74113)

Telp:0536-4214507 

Email : pakasongan@gmail.com

website: www.pa-kasongan.go.id

 logo fblogo ig logo yt logo email
Pengadilan Agama Kasongan, Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah.